Beberapa minggu lalu saya yang memang masih awam dalam penggunaan linux punya niat untuk coba-coba langsung bikin server linux. Saat itu saya mencoba-coba beberapa distro yang paling banyak digunakan oleh para linuxers. Dan setelah mencoba beberapa distro, akhirnya saya memutuskan untuk menggunakan Ubuntu server untuk proyek belajar kali ini.

File iso Ubuntu server (saat ini versi terbaru adalah versi 9.10 – Karmic koala) dapat diunduh dari :

http://kambing.ui.ac.id/iso/ubuntu/releases/karmic/ubuntu-9.10-server-i386.iso

Untuk panduan installasi ubuntu server 9.10 cari tahu dari Oom Google.

Pada kesempatan ini saya tidak akan membahas proses instalasi dari ubuntu server tersebut. saya hanya ingin membahas bagaimana langkah untuk menginstal Apache, MySql dan PHP diserver saya tersebut. Tanpa panjang lebar lagi, berikut langkah-langkah installasi Apache, MySql dan PHP :

Instal Apache, MySql dan PHP dengan perintah :

$ sudo aptitude install apache2 php5-mysql libapache2-mod-php5 mysql-server

Setelah itu akan muncul pertanyaan “Do you want to continue? [Y/n/?]”, jawab dengan menekan tombol “y” dilanjutkan dengan menekan tombol “ENTER

Ditengah-tengah proses installasi, anda harus 2 kali memasukan passwod untuk akun root MySql anda. ketikan password anda lalu tekan tombol “ENTER”. Setelah itu tunggu sampai installasi selesai.

Setelah semua selesai, Anda kini memiliki server web yang bekerja sepenuhnya. Untuk menguji itu, pertama-tama temukan IP server anda dengan mengetikkan :

$ ifconfig | grep inet

Sekarang setelah Anda mengetahui IP server anda (contoh IP server saya pada gambar diatas dalam boks warna kunig), buka web browser kemudian arahkan ke IP server Anda. Jika Anda melihat pesan “It works!“, kemudian selamat, anda berhasil.

Namun, kita belum selesai. Anda tidak ingin Apache atau PHP untuk menampilkan informasi apapun tentang diri mereka sendiri, karena informasi ini tidak diperlukan oleh pengguna anda dan dapat menimbulkan risiko keamanan. Pertama, kembali ke file konfigurasi Apache asli:

$ sudo cp /etc/apache2/apache2.conf /etc/apache2/apache2.conf.bak

sekarang buka filenya.

$ sudo nano /etc/apache2/apache2.conf

Cari string “ServerTokens Full” dan ubah menjadi “ServerTokens Prod“. Jikalau string tersebut tidak ada, anda dpat menambahkannya sendiri diposisi seperti gambar dibawah (kotak warna kuning). lalu tambahkan juga string “ServerSignature Off” dibawah nya (kotak warna merah.

Akhirnya, tekan Control-O diikuti dengan Control-X. Yang akan menyimpan file dan keluar dari editor teks. Sekarang, kita perlu melakukan hal yang sama untuk PHP. Pertama, kembali ke file konfigurasi PHP asli dan membukanya dengan perintah :

$ sudo cp /etc/php5/apache2/php.ini /etc/php5/apache2/php.ini.bak

$ sudo nano /etc/php5/apache2/php.ini

Sekarang cari string “expose_php = On” ubah menjadi “expose_php = Off”

Setelah itu lakukan kembali tekan Control-O diikuti dengan Control-X. Yang akan menyimpan file dan keluar dari editor teks. Langkah terakhir ada lah me-restart Apache dengan perintah :

$ sudo /etc/init.d/apache2 restart

Anda selesai mengkonfigurasi Apache, MySQL, dan PHP.